Breaking News

Dukung Pembangunan Sekolah, Camat Pasar Kemis Pantau Persiapan Pembongkaran di Kalimati

Dukung Pembangunan Sekolah, Camat Pasar Kemis Pantau Persiapan Pembongkaran di Kalimati

Silogisnews.com | Tangerang – Dalam rangka mendukung pembangunan infrastruktur pendidikan di wilayah Kecamatan Pasar Kemis, Camat Pasar Kemis H. Nurhanudin, S.IP, M.Si,. bersama jajaran melaksanakan monitoring langsung terhadap persiapan pembongkaran bangunan liar yang berada di sekitar area Kalimati, Kutabumi, Selasa (15/07/2025).

Langkah ini dilakukan guna menunjang proses pembangunan gedung baru SDN IV Kutabumi. Camat Pasar Kemis beserta jajaran dari Satpol PP, perangkat desa/kelurahan, serta perwakilan dinas terkait, terjun langsung ke lokasi untuk memastikan proses persiapan pembongkaran bangunan liar berjalan lancar, tertib, dan sesuai prosedur.

“Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara pemerintah kecamatan, masyarakat, dan lembaga pendidikan dalam mendukung kemajuan pembangunan di sektor pendidikan. Kita ingin memastikan tidak ada hambatan dalam proses pembangunan SDN IV Kutabumi,” ujar Camat Pasar Kemis di sela-sela kunjungannya.


Dalam kesempatan tersebut, tim juga memantau sejumlah titik yang selama ini dimanfaatkan secara tidak resmi oleh warga untuk mendirikan bangunan semi permanen di lahan milik pemerintah. Camat menegaskan bahwa pembongkaran akan dilakukan dengan pendekatan humanis dan sosialisasi yang intensif kepada warga.

Langkah ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk warga yang mendukung adanya fasilitas pendidikan baru di wilayah mereka. Dengan adanya pembangunan SDN IV Kutabumi yang lebih representatif, diharapkan kualitas pendidikan anak-anak di wilayah tersebut dapat meningkat secara signifikan.

Pemerintah Kecamatan Pasar Kemis memastikan bahwa seluruh tahapan pembongkaran dan pembangunan akan terus dipantau secara berkala untuk menjamin kelancaran proyek hingga selesai.

Sumber: Kecamatan Pasar Kemis


>Red

0 Komentar

© Copyright 2022 - Silogisnews.com